Hasil Napoli vs Fiorentina: Hujan Kartu Merah, La Viola Lolos ke Perempat Final

Jum'at, 14 Januari 2022 - 02:49 WIB
Petaka justru terjadi oleh kubu tuan rumah di menit ke-84. Pasalnya, Hirving Lozano yang baru masuk pada menit ke-64 harus diganjar kartu merah. Itu artinya, baik Napoli dan Fiorentina sama-sama bermain dengan 10 pemain.

Memasuki lima menit akhir pertandingan, para pemain Partenopei masih terus berupaya menyamakan kedudukan. Namun mereka kembali mendapatkan petaka karena Fabian Ruiz mendapatkan kartu kuning kedua pada menit 90+3. Praktis Napoli bermain dengan sembilan pemain.

Namun secara mengejutkan, mereka berhasil menyamakan kedudukan di menit-menit akhir tepatnya pada menit ke 90+5. Adalah Petagna yang berhasil menyelamatkan Napoli dari kekalahan. Pertandingan antara Napoli kontra Fiorentina pun bertahan 2-2 sehingga harus masuk perpanjangan waktu.

Di perpanjangan waktu, Fiorentina berhasil mencetak dua gol tambahan melalui aksi Lorenzo Venuti (105'), Krzysztof Piatek (108') dan Youssef Maleh (119') hingga papan skor berubah 2-5. Skor itu bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil itu, Fiorentina lolos ke babak perempat final Coppa Italia 2021/2022. Selanjutnya mereka akan menghadapi Atalanta yang sudah lebih dulu lolos ke babak delapan besar.

Susunan Pemain:

Napoli (4-2-3-1): Ospina (Meret 46’); Di Lorenzo, Rrahmani, Tuanzebe, Ghoulam; Lobotka, Demme(Fabian Ruiz 64’); Politano (Lozano 64’), Mertens, Elmas; Petagna.

Pelatih: Luciano Spalletti.

Fiorentina (4-3-3): Dragowski; Venuti, Milenkovic, Nastasic, Biraghi; Duncan (Terracciano 45+4), Torreira, Castrovilli; Nicolas Gonzalez, Saponara (Maleh 46’), Dusan Vlahovic (Piatek 73’).

Pelatih: Vincenzo Italiano.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More