Timnas Biliar SEA Games Indonesia Libas Atlet India

Jum'at, 22 November 2019 - 13:38 WIB
Timnas Biliar SEA Games Indonesia Libas Atlet India
Timnas Biliar SEA Games Indonesia Libas Atlet India
A A A
MUMBAI - Persiapan Timnas Biliar Indonesia akan tampil di SEA Games 2019 terus meningkat grafiknya. Hal tersebut ditunjukkan dengan keberhasilan pebiliar Indonesia menumbangkan atlet India 4-1 dalam ajang Three Ball Ultimate Battle

Pertandingan ini memang bukan laga resmi. Ini hanya latih tanding untuk menguji kemampuan pebiliar Indonesia yang akan berlaga di pesta olahraga Asia Tenggara di Manila.

Ketua Ketua II Binpres PB POBBSI Achmad Fadil Nasution kepada SINDOnews, Jumat (22/11/2019), mengatakan dipilihnya India sebagai pemusatan latihan karena selama ini India dinilai tempat yang cocok untuk mengasah kemampuan pebiliar nasional. "Untuk divisi snooker dan biliar India adalah salah satu kiblat dan telah melahirkan banyak juara dunia," jelas Achmad.

Selama di India, pebiliar Indonesia ditempa di Three Ball Theory (TBT) Academy. Hasilnya cukup signifikan. Di laga uji coba melawan pebiliar India yang diperkuat sejumlah atlet tenar seperti Ashok Shandiva yang merupakan mantan juara dunia dan juara Asia Siddart Parikh, pebiliar Indonesia menang telak.

Menurut Achmad, seluruh atlet tampil gemilang, penuh percaya diri dan dapat mengeluarkan hampir seluruh kemampuan yang dimiliki. "

Semoga hasil hari ini akan menambah percayaan diri atlet untuk tampil pada hari kedua. Untuk besok hari Tim TBT India merencanakan akan merubah kekuatan pemain."

Berikut ini hasil pertandingan Indonesia vs TBT India :
I. Gebby Adi Wibawa Putra vs Ketan Chawla 4-0
(97-14, 73-21, 97-45, 63-56)

II. Yoni Rachmanto vs Faisal Khan 4-2
(24-61, 59-10, 96-16, 50-89, 50-47, 68-61)

III. Marlando Sihombing vs Siddart Parikh 1-3
(81-100, 100-87, 43-100, 2-100)

IV. Dhendy/Edy vs Ashok/Amee 3-0
(76-16, 58-51, 74-53)

V. Jaka Kurniawan vs Aditya Agrawal 3-1
(101-90, 100-91, 0-100, 100-45)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 5.3385 seconds (0.1#10.140)