Pansa FC Masuk Zona Merah LFP 2021, Pelatih: Semoga ke Depan Hasilnya Lebih Bagus

Senin, 14 Maret 2022 - 11:15 WIB
loading...
Pansa FC Masuk Zona Merah LFP 2021, Pelatih: Semoga ke Depan Hasilnya Lebih Bagus
Pansa FC semakin sulit untuk keluar dari zona merah setelah dikalahkan Persiba Female dengan skor 0-8 pada laga putaran kedua Liga Futsal Pro 2021 Women di GOR UNJ, Jakarta Timur, Minggu (13/3/2022) / Foto: MNC Media
A A A
JAKARTA - Pansa FC semakin sulit untuk keluar dari zona merah setelah dikalahkan Persiba Female dengan skor 0-8 pada laga putaran kedua Liga Futsal Pro 2021 Women di GOR UNJ, Jakarta Timur, Minggu (13/3/2022).

Pada pertandingan ini, Rani Mulyasari dan Febriana Kusumaningrum menghasilkan dua gol buat Persiba. Ditambah masing-masing satu gol dari Maulina Novryliani, Nisma Francida, dan Octavianti Dwi Nurmalita.

Satu lagi gol dari bunuh diri Indani Rahmati. Dalmaji, pelatih Pansa, sulit berkata-kata untuk mengomentari kekalahan timnya.

BACA JUGA: Kedisiplinan Kunci Keberhasilan Pusaka FC di Liga Futsal Pro 2021 Women

Dalmaji berjanji ke depan akan berusaha memperbaiki performa timnya. "Semoga ke depan hasilnya lebih bagus lagi," ucapnya. Dengan kekalahan ini Pansa masih tertanam di posisi terbawah, alias zona degradasi.

Dari Liga Futsal Pro 2021 Women, satu tim terbawah akan degradasi ke Liga Futsal Nusantara. Dan, Pansa menjadi kandidat terkuat karena dari enam kali main, selalu kalah.

BACA JUGA: Menang Atas DB Asia di LFP 2021, Pelatih Sadakata: Modal Tatap Putaran Kedua

Sementara Persiba Female terus memupuk kepercayaan diri. Mereka yakin dalam lanjutan kompetisi ini selepas SEA Games 2021, bakal bisa bersaing ketat.

Saat ini tim terkuat adalah Pusaka FC. Mereka ada di puncak klasemen dengan menyapu 6 laga meraih poin penuh.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1461 seconds (0.1#10.140)