Girangnya Kiper Napoli Bawa Pulang Trofi Juara Coppa Italia

Kamis, 18 Juni 2020 - 08:01 WIB
loading...
Girangnya Kiper Napoli Bawa Pulang Trofi Juara Coppa Italia
Alex Meret merayakan trofi pertama dalam kariernya setelah mengantarkan Napoli juara Coppa Italia 2019/2020 usai mengalahkan Juventus melalui drama adu penalti / Foto: Twitter Napoli
A A A
ROMA - Alex Meret merayakan trofi pertama dalam kariernya setelah mengantarkan Napoli juara Coppa Italia 2019/2020 usai mengalahkan Juventus melalui drama adu penalti dengan skor 4-2. Dia mengatakan jika tim telah melakukan perjalanan yang hebat dan menunjukkan bahwa anak asuh Gennaro Gattuso dapat memberikan perlawanan.

Final Coppa Italia di Stadion Olimpico berlangsung seru sepanjang 90 menit pertandingan berlangsung. Dua kesebelasan sama-sama menunjukkan jati dirinya dalam permainan.

Namun, hingga 90 menit berakhir, Meret maupun Gianluigi Buffon tak memungut bola dari gawangnya. Alhasil, wasit Daniele Doveri pun menentukan pemenang melalui drama adu penalti.

Pada drama adu penalti ini Napoli akhirnya keluar sebagai juara Coppa Italia 2019/2020 setelah empat penendang yakni Lorenzo Insigne, Matteo Politano, Nikola Maksimovic dan Arek Milik berhasil melaksanakan tugasnya dengan sempurna. (Baca juga: Tumbangkan Arsenal, Manchester City Tunda Perayaan Gelar Liverpool )

Sementara dua pemain Juventus yakni Dybala dan Danilo gagal mengeksekusi penalti dengan sempurna. Bagi Napoli, ini merupakan trofi keenam di ajang Coppa Italia.

Sementara kegagalan Juventus di final ini membuat rencana meraih treble winners menjadi berantakan. Kini, Juventus hanya mengharapkan gelar dari Liga Italia dan Liga Champions.

"Sangat menyenangkan, saya pikir kami memiliki perjalanan yang hebat, menunjukkan bahwa kami dapat menderita pada saat-saat tertentu dan membuktikan bahwa kami dapat bermain dengan tim mana pun,” kata Meret pasca pertandingan dikutip dari Football Italia. (Baca juga: Lewat Drama Adu Penalti, Napoli Juara Coppa Italia 2019/2020 )

"Kami memberikan segalanya dari menit pertama hingga terakhir, saya benar-benar bangga menjadi bagian dari tim ini. Pelatih dan Presiden mengatakan mereka bangga dengan kita juga. Pelatih membuat keputusan, saya ingin siap ketika dipanggil dan saya senang dengan kinerja saya. Kami membawa pulang Coppa, yang merupakan salah satu tujuan kami, sekarang kami harus mempertahankan semangat ini, mencoba memanjat meja dan terus berjalan.”

Kemenangan Napoli sekaligus menunda mimpi Buffon untuk menyamai catatan gelar Roberto Mancini (6) di Coppa Italia. Meski demikian, Meret tetap menjadikan penjaga gawang veteran Juventus itu sebagai idolanya.

Bahkan, tambah Meret, Buffon tampil baik di pertandingan ini. "Gigi masih nomor satu, dia membuktikan bahwa malam ini mampu melakukan tiga atau empat penyelamatan besar. Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk bermain melawan seseorang yang dulu dan masih menjadi idola saya, sehingga menjadikannya semakin istimewa.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1511 seconds (0.1#10.140)