Daftar Perolehan Medali PON XX Papua 2021, Rabu (6/10/2021) Hingga Pukul 22.00 WIB: Jabar Menjauh dari DKI Jakarta

Rabu, 06 Oktober 2021 - 22:00 WIB
loading...
Daftar Perolehan Medali...
Lifter putra Jawa Timur, Irawan Eko Yuli (tengah) pemenang medali emas kelas 67kg didampingi lifter Kalimantan Timur Triyatno (kiri) peraih medali perak dan Deni Deni (kanan) dari Bengkulu yang meraih perunggu usai lomba cabor Angkat Besi Putra PON XX Pap
A A A
JAKARTA - Kontingen Jawa Barat terus menambah perbendaharaan medali di PON XX Papua 2021 . Hingga Rabu (6/10/2021) pukul 22.00 WIB, Jabar sudah mengoleksi 150 medali.

Dengan rincian, 50 medali emas, 45 perak, dan 55 perunggu. Penambahan medali emas terjadi di nomor Lontar Martil Putri melalui atlet Tresna Puspita.

Tampil di Mimika Sport Complex (MSC), Tresna Puspita merebut emas dengan lontaran sejauh 50.73 meter. Sementara medali perak diraih Indah Pratiwi dari Riau dengan lontaran sejauh 47.77 meter, dan Syarina Priandani dari DKI Jakarta meraih medali perunggu dengan lontaran sejauh 47.69 meter.

BACA JUGA: Tampil di PON Papua, Atlet Tarung Derajat Sulsel Dapat Bonus Rp200 Juta

"Kalau untuk target sendiri sih belum puas, karena target aku sendiri itu pecah rekor nasional," ujar Tresna saat diwawancarai di Mimika Sport Complex.

Meskipun belum bisa memecahkan rekor, menurutnya lontaran tersebut adalah capaian terbaiknya. "Sebenarnya terbaik aku 48, tapi pernah juga sampai 52, dan sekarang ini 50.73 meter juga terbaik aku," katanya.

Berkat penambahan medali emas tersebut, Jabar betah di puncak klasemen sementara perolehan medali PON XX Papua. Mereka unggul dari kontingen DKI Jakarta yang baru mengumpulkan 135 medali (47 emas, 40 perak, dan 48 perunggu).

BACA JUGA: Menyoal Atlet Terpapar Covid-19 di PON XX Papua, Menpora Panggil Panwasrah dan PB PON

Di posisi ketiga ditempati Papua. Atlet tuan rumah sejauh ini sudah mengumpulkan 108 medali, dengan rincian 46 emas, 22 perak, dan 40 perunggu.

Daftar Perolehan Medali PON XX Papua 2021:
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1982 seconds (0.1#10.140)