Lille Izinkan Magalhaes Pergi, Setan Merah Sodorkan 30 Juta Poundsterling

Kamis, 30 Juli 2020 - 21:05 WIB
loading...
Lille Izinkan Magalhaes...
Bek tengah Lille Gabriel Magalhaes
A A A
LILLE - Performa menawan Gabriel Magalhaes bersama klub Ligue 1, Lille, menarik hati sejumlah tim besar Eropa untuk merekrutnya. Setelah manajemen Lille memberikan izin pemain asal Brasil itu pergi, Manchester United (MU) menjadi klub Liga Primer Inggris kedua setelah Arsenal yang menyatakan tertarik.

pemilik klub Lille, Gerard Lopez mengatakan, pemain berusia 22 tahun itu kemungkinan akan meninggalkan klub beberapa pekan ke depan.

(Baca juga: Kedigdayaan Juventus Runtuh di Markas Cagliari)

"Dengan Gabriel, kami berbicara dan kami memberinya izin keluar. Dia akan memilih klubnya minggu ini," ujar Lopez L'Equipe.

(Baca juga: Ukir Sejarah di Milan, Ibrahimovic Merasa Seperti Benjamin Button)

Media Inggris, Express membuat laporan bahwa Setan Merah alias Red Devils akan menampung Magalhaes. Alasannya, Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer sengat membutuhkan pemain bertahan. MU bersedia membayar 30 juta poundsterling.

Rencana MU mendatangkan Magalhaes mendapat dukungan dari mantan legenda MU, Roy Keane. Dia mengatakan, MU sangat membutuhkan bek tengah yang muda dan berkualis, dan itu ada dala diri Magalhaes.

"Ini tentang mendapatkan pemain berkualitas, tetapi karakter yang tepat. Anda berbicara tentang Fernandes, dia tampil sebagai seorang profesional, orang yang sangat baik. Begitu juga dengan Magalhaes, dia cocok untuk MU ," kata Keane.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4789 seconds (0.1#10.140)