Ini Dua Pertarungan Tinju Terbesar versi George Foreman

Sabtu, 15 Agustus 2020 - 21:04 WIB
loading...
Ini Dua Pertarungan Tinju Terbesar versi George Foreman
Mantan juara dunia kelas berat George Foreman mengungkap dua pertarungan tinju terbesar yang pernah dia saksikan langsung dari sisi ring/Foto/Forbes
A A A
LAS VEGAS - Mantan juara dunia kelas berat George Foreman mengungkap dua pertarungan tinju terbesar yang pernah dia saksikan langsung dari sisi ring. Dari sejumlah pertarungan terbesar sepanjang masa, mantan juara WBA dan IBF itu menyebut duel Muhammad Ali vs Joe Frazier, dan James Toney vs Iran Barkley sebagai yang terbaik.

Foreman tidak menjelaskan pertarungan Ali kontra Frazier yang terbaik menurutnya, karena Ali dan Frazier bentrok tiga kali, dengan Ali menang dua kali dan Frazier sekali. ( ).

Pertarungan pertama terjadi tahun 1971, dalam pertarungan klasik 15 ronde. Frazier mematahkan sayap kupu-kupu dan menghancurkan sengat lebah, memenangkan 15 ronde dengan keputusan bulat atas Muhammad Ali di Madison Square Garden.

Pertarungan itu bertajuk 'Fight of the Century' yang memanggungkan antara juara kelas berat WBC dan WBA Joe Frazier (26-0, 23 KO) dan juara kelas berat The Ring dan lineal Muhammad Ali (31-0, 25 KO). Duel diadakan pada Senin, 8 Maret 1971, di Madison Square Garden, New York City, Amerika Serikat. ( ).

Pertarungan kedua nertajuk ‘Super Fight II’ merupakan pertandingan tinju non-gelar antara Ali dan Frazier di Madison Square Garden, New York City pada 28 Januari 1974. Ali sedikit difavoritkan menang, dan dia melakukannya dengan keputusan bulat meskipun kontroversial, di mana Ali melakukan rangkulan sebanyak 133 kali.

"The Thrilla di Manila" adalah pertandingan trilogi dan terakhir antara Muhammad Ali dan Joe Frazier. Duel itu digelar tahun 1975 untuk kejuaraan kelas berat dunia di Araneta Coliseum, Cubao, Quezon City, Filipina, Rabu, 1 Oktober. ( ).

Tempat tersebut diganti namanya dari Philippine Coliseum, khusus untuk pertandingan tersebut. Ali menang dengan technical knockout (TKO) setelah ketua kedua tim Frazier, Eddie Futch, meminta wasit menghentikan pertarungan setelah ronde ke-14 berakhir.

Sementara dalam pertarungan antara James Toney dan Iran Barkley pada 1993, Toney menang dengan TKO di ronde ke-9. Venue pertandingan di Caesars Palace, Las Vegas, Nevada, AS.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2151 seconds (0.1#10.140)