Inter Miami vs Barcelona: Pesta Gol di Florida, Blaugrana Bantai The Herons

Rabu, 20 Juli 2022 - 09:35 WIB
loading...
Inter Miami vs Barcelona:...
Barcelona menang telak atas Inter Miami pada laga uji coba pramusim 2022/2023, Rabu (20/7/2022) pagi WIB/Foto/Twitter
A A A
FLORIDA - Barcelona menang telak atas Inter Miami pada laga uji coba pramusim 2022/2023, Rabu (20/7/2022) pagi WIB. Blaugrana menang 6-0 dalam laga di DRV PNK Stadium, Florida.

Hebatnya, semua penyerang turut menyumbang gol. Dimulai Pierre-Emerick Aubameyang , pemain anyar Raphinha, Ansu Fati, Gavi, Memphis Depay, hingga Ousmane Dembele menutup pesta gol.



Jalannya pertandingan, pada awal babak pertama, dominasi langsung ditunjukkan para pemain Barcelona. Sejumlah nama baru di masing-masing pilar membuat gaya permainan mereka berubah.

Franck Kessie selaku gelandang tengah aktif membantu penyerangan dan jadi pertahanan pertama. Tak lupa ditunjang dengan kekokohan bek anyar mereka Andreas Christensen.



Di depan, Aubameyang tampak beberapa kali mendapatkan umpan-umpan datang. Dengan kehadiran Raphinha di sisi sayap, Aubameyang lebih banyak bisa mengeksplore area.

Sepanjang menit ke-15 hingga 20, Aubameyang selalu dapat peluang. Puncaknya pada menit ke-19 di mana Blaugrana berhasil membuka keunggulan menjadi 1-0. Aubameyang pencetak gol kali ini.

Tak berselang lama, Barcelona mampu menggandakan kedudukan. Kali ini sang aktor utama atas gol ini adalah pemain anyar Raphinha. Gol debutnya ini membuat skor menjadi 2-0.

Menjelang akhir, penguasaan bola Barcelona mencapai 64 persen berbanding 36 persen milik The Herons -julukan Inter Miami. Blaugrana juga menghasilkan 13 tendangan mengarah ke gawang

Barcelona pun mencetak gol ketiganya. Kali ini pada menit ke-41, Ansu Fati bisa melepaskan tendangan first time ke gawang lawan. Skor pun menjadi 3-0.

Memasuki babak kedua, Barcelona masih dengan dominasinya. Xavi Hernandez pun melakukan pergantian kepada enam pemainnya.

Pada menit ke-55, Blaugrana kembali bisa memperlebar jarak keunggulan. Kali ini tendangan sudut dari Memphis Dephay mampu disambut oleh Gavi. Skor menjadi 4-0.

Dan 10 menit kemudian giliran Depay yang melakukan skill individu. Upayanya penetrasi ke kotak penalti berhasil hingga mampu mencetak gol kelima bagi Barcelona, 5-0.

Dua menit kemudian giliran Ousmane Dembele yang menjadi aktor. Dia berhasil menerima umpan dari rekannya sebelum menyarangkan bola ke sudut gawang lawan. Skor menjadi 6-0.

Sampai akhir pertandingan tidak banyak perubahan. Barcelona terus menguasai dan kuat dalam hal bertahan.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1197 seconds (0.1#10.140)