7 Pemain Ini Terancam Ditendang Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-19

Jum'at, 24 Juni 2022 - 16:31 WIB
loading...
7 Pemain Ini Terancam Ditendang Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-19
Pemain timnas Indonesia U-19 saat mengikuti pemusatan latihan/foto/Instagram/pssi
A A A
JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong terus memantau perkembangan pasukannya jelang tampil di Piala AFF U-19 pada 2-15 Juli 2022. Dari 30 pemain yang mengikuti pemusatan latihan (TC), sebanyak tujuh pemain akan dicoret.

Timnas Garuda Muda hanya 23 pemain saja untuk didaftarkan untuk vent yang digelar di Indonesia tersebut.
Shin Tae-yong mengatakan total ada 30 pemain dalam TC di Jakarta sebanyak tujuh pemain akan dicoret.



"Mungkin tanggal 30 Juni baru bisa ditentukan pemain inti siapa saja," katanya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Pelatih asal Korea Selatan itu belum mau mengungkapkan siapa yang bakal dicoret. Lantaran, dia masih terus perkembangan para pemainnya, lantaran pemusatan latihan saja baru berjalan beberapa hari sejak Selasa (21/6/2022).



"Sampai saat ini belum tahu karena kami masih melihat performa para pemain," ucapnya.

Shin Tae-yong mengatakan 23 pemain yang akan dipilih melihat kebutuhan Timnas Indonesia U-19. Oleh karena itu, dirinya belum mau bicara karakter pemain yang akan menjadi pilihan. "Sebenarnya tidak bisa dikatakan, pemain masih muda harus bisa menyesuaikan," ucapnya.

Namun, berdasarkan pengamatan dan kabar yang berkembang, pemain yang kemungkinan dicoret Shin Tae-yong ada di posisi penyerang, yakni pemain asal Bina Taruna, Muhammad Faiz Maulana dan penyerang Boreneo FC Rabbani Siddiq. Faiz gagal lolos ke Toulon Cup 2022 di bawah arahan asisten pelatih Dzenan Radoncic.

Di posisi lapangan tengah, gelandang muda Persija Radzky Syahwal Ginting juga kemungkinan sulit bersaing dengan pemain lainnya. Shin Tae-yong kemungkinan lebih mengandalkan Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Subhan Fajri, atau Rafli Asrul.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2013 seconds (0.1#10.140)